Rabu, 09 Maret 2011

Kwarnas Standarisasi Pembina Pramuka

PALEMBANG - Untuk meningkatkan kualitas para pembina pramuka terutama yang berada di gugus depan (Gudep), mulai tahun 2011, Kwartir Nasional (Kwarnas) Gerakan Pramuka akan memberlakukan standarisasi dan sertifikasi para pembina pramuka.
Untuk memenuhi standarisasi itulah saat ini digelar Kursus Mahir Dasar (KMD) Pembina Pramuka di seluruh Indonesia. Di Palembang, KMD dipusatkan di gedung PSBB Kompleks MAN 3 Pakjo dan diikuti 110 peserta utusan Kwartir cabang se-Sumsel.
pPeningkatan kualitas para pembina melalui KMD ini merupakan satu langkah maju untuk melakukan standarisasi para pembina Pramuka ke depan,” tegas Sekretaris Jendral Kwartir Nasional, Joedyaningsih saat membuka KMD, Senin (22/11).
Dengan standarisasi tersebut, nantinya para pembina yang tidak memenuhi kualifikasi sebagaimana yang dibutuhkan akan tersisih dengan sendirinya.
“Jadi, para pembina di gudep-gudep menjadi ujung tombak majunya Gerakan Pramuka,” kata Kak Joedy, begitu dia biasa disapa.
Wakil Gubernur H Eddy Yusuf yang juga Wakil Ketua Majelis Pembimbing Daerah Gerakan Pramuka Sumsel, kepada wartawan meyakinkan bahwa pramuka berperan sangat besar bagi pembinaan dan pendidikan karakter generasi muda.
“Para Pembina Pramuka harus bekerja keras untuk membina karakter anak-anak kita agar nantinya menjadi pemimpin yang unggul. Memang tidak mudah dan ini butuh proses dan kesabaran. Tetapi saya yakin kakak-kakak Pembina Pramuka bisa melakukan itu,” kata Edy Yusuf.
Sedangkan Ketua Kwartir Daerah Sumsel, H Abdul Shobur berharap, dengan KMD ini, pembina Pramuka di Sumsel semakin banyak, sehingga pembinaan dan pendidikann pramuka makin maju dan berkualitas. (afi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar